Malam Paskah Kondusif, Polres Kupang Amankan 175 Gereja dan Prosesi Jalan Salib GMIT Getsemani Babau

Kepolisian Resor Kupang (Polres Kupang) kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dengan sukses mengamankan seluruh rangkaian Ibadah Malam Paskah yang digelar pada Sabtu (19/4) malam di Kabupaten Kupang.
Sebanyak 175 gereja yang tersebar di berbagai kecamatan di wilayah hukum Polres Kupang menggelar ibadah malam Paskah, dan seluruhnya berlangsung dengan khidmat, aman, dan lancar berkat pengamanan terpadu dari personel Polres Kupang bersama jajaran.
Kapolres Kupang, AKBP Rudy Junus Jacob Ledo, S.I.K., S.H., menyampaikan bahwa pihaknya telah menurunkan ratusan personel yang disebar di setiap titik ibadah untuk menjamin kenyamanan dan rasa aman umat Kristiani dalam menjalankan perayaan malam Paskah.
“Pengamanan dilakukan secara menyeluruh, mulai dari sterilisasi lokasi, patroli mobile, hingga penjagaan langsung di pintu-pintu masuk gereja. Kami pastikan seluruh umat dapat merayakan malam Paskah dengan damai,” ujar Kapolres.
Tak hanya ibadah malam, pada Sabtu sore (19/4), Polres Kupang juga berhasil mengamankan jalannya prosesi Jalan Salib yang dilaksanakan oleh Gereja GETSEMANI Babau. Prosesi ini berlangsung di sepanjang ruas Jalan Timor Raya, yang untuk sementara ditutup sebagian guna memberi ruang bagi ribuan jemaat yang mengikuti prosesi mengenang kisah sengsara Yesus Kristus tersebut.
Kegiatan tersebut mendapat pengawalan ketat dari personel Polsek Kupang Timur dan Satuan Lalu Lintas Polres Kupang yang mengatur arus lalu lintas agar tetap kondusif dan menghindari kemacetan.
“Kami bersyukur seluruh rangkaian ibadah dan prosesi berlangsung aman. Terima kasih kepada masyarakat dan semua pihak yang turut mendukung pengamanan ini,” tambah Kapolres.
Polres Kupang menegaskan akan terus melanjutkan pengamanan hingga seluruh rangkaian perayaan Paskah selesai, termasuk Ibadah Paskah pada Minggu pagi (20/4). Hal ini sebagai bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat dalam menjamin keamanan perayaan hari besar keagamaan.#Ss