Polres Kupang Berhasil Amankan Prosesi Paskah Pemuda Kristen Kabupaten Kupang Tahun 2025
Babau-Kabupaten Kupang, TBN— Kepolisian Resor (Polres) Kupang sukses mengamankan jalannya prosesi Paskah Pemuda Kristen Kabupaten Kupang Tahun 2025 yang digelar pada hari Selasa, 22 April 2025. Kegiatan akbar yang digagas oleh komunitas pemuda lintas gereja ini berlangsung penuh khidmat dan meriah, serta tercatat sebagai kegiatan perdana yang akan dijadikan agenda tahunan Kabupaten Kupang.
Kegiatan ini mengusung tema: "Kebangkitan Kristus: Transformasi Sosial dan Spiritual Menuju Kabupaten Kupang Emas", dan sub tema "Perayaan Paskah tidak hanya untuk umat Kristen, tetapi juga membawa seruan perdamaian bagi semua umat dari Kabupaten Kupang, NTT, untuk Indonesia."
Kapolres Kupang, AKBP Rudy Junus Jacob Ledo, S.I.K., S.H., memimpin langsung pengamanan yang melibatkan 220 personil gabungan. Para personil ditempatkan di berbagai titik rawan, termasuk pengamanan VIP bagi para artis ibu kota yang turut memeriahkan acara.
Prosesi Paskah terbagi dalam dua bagian besar, yaitu pawai paskah dan panggung hiburan. Pawai diikuti oleh pemuda Kristen dari berbagai denominasi gereja, membawa pesan-pesan kebangkitan, harapan, dan persaudaraan. Setelah pawai, ribuan peserta disuguhi hiburan rohani di atas panggung yang menampilkan Putri Siagian, artis ibu kota yang dikenal lewat lagu-lagu rohani Kristiani, serta Sky Band yang ikut menggugah semangat para hadirin.
“Kami menurunkan kekuatan penuh untuk memastikan seluruh rangkaian kegiatan berjalan aman dan kondusif. Mulai dari pengamanan rute pawai, titik konsentrasi massa, hingga pengamanan VIP untuk para artis yang tampil,” ungkap Kapolres Kupang.
Acara yang dipusatkan dilapangan terbuka Kantor Bupati Kupang ini mendapat respons positif dari berbagai elemen masyarakat. Tidak hanya sebagai perayaan iman, Paskah Pemuda ini juga menjadi wadah pemersatu antar generasi muda dengan berbagai latar belakang budaya, suku, agama dan ras.
Kapolres Kupang turut mengapresiasi kerja sama panitia, tokoh agama, dan seluruh masyarakat yang telah menciptakan suasana damai dan tertib selama kegiatan berlangsung meski memanfaatkaan jalur utama Trans Timor dari Kilometer 21 depan Gereja Kalvari Pulutie hingga kilometer 35 Civic Center Oelemasi.
“Kami bangga bisa menjadi bagian dari kegiatan yang tidak hanya membangkitkan semangat rohani, tapi juga menjadi simbol persatuan dan harapan bagi Kabupaten Kupang dan Indonesia,” tutupnya.#Ss