Siaga Liburan Panjang Waisak, Polres Kupang Siapkan Regu Patroli Antisipasi Aksi Premanisme

Siaga Liburan Panjang Waisak, Polres Kupang Siapkan Regu Patroli Antisipasi Aksi Premanisme

Babau ,TBN — Menghadapi momentum libur panjang Hari Raya Waisak 2569 BE, Polres Kupang meningkatkan kesiapsiagaan dengan membentuk regu patroli khusus dari Satuan Samapta. Langkah ini diambil guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan, khususnya aksi premanisme yang kerap terjadi selama masa liburan.

Kapolres Kupang, AKBP Rudy Junus Jacob Ledo, S.I.K., S.H., selaku penanggung jawab utama, menegaskan bahwa patroli ini merupakan bagian dari strategi preventif untuk menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif di wilayah hukum Polres Kupang.

“Regu patroli dari Satuan Samapta ini akan difokuskan pada daerah-daerah rawan, pusat keramaian, tempat wisata, fasilitas umum, hingga lokasi-lokasi strategis lainnya yang berpotensi menjadi sasaran tindak kejahatan,” jelas Kapolres Rudy.

Patroli tersebut berada di bawah koordinasi langsung Ipda Max Fay, S.H., yang ditunjuk sebagai koordinator lapangan. Personel Samapta yang dilibatkan akan melaksanakan patroli secara intensif dan berkelanjutan, baik siang maupun malam hari, selama periode libur Waisak.

Selain menyisir lokasi rawan premanisme, tim juga akan melakukan dialogis dengan masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan serta mendorong partisipasi aktif warga dalam menjaga keamanan lingkungan.

“Kami mengajak masyarakat untuk tetap waspada dan segera melapor ke kepolisian jika menemukan indikasi gangguan kamtibmas. Kolaborasi antara polisi dan masyarakat sangat penting agar libur panjang ini berjalan aman dan damai,” pungkasnya.

Dengan pengamanan ekstra ini, Kapolres Kupang berharap masyarakat dapat merayakan Hari Raya Waisak dengan tenang, nyaman, dan penuh suka cita.