Unit Dalmas Sat Samapta Polres Kupang Gelar Patroli Harkamtibmas di Wilayah Kabupaten Kupang

Babau, TBN – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas), Unit II Dalmas Sat Samapta Polres Kupang melaksanakan kegiatan patroli rutin pada Jumat (21/4) malam.
Kegiatan patroli ini menyikapi kebijakan Kapolres Kupang AKBP Rudy Junus Jacob Ledo, S.I.K., S.H untuk selalu menghadirkan Polisi ditengah masyarakat.
Giat rutin kali ini dipimpin langsung oleh Kanit Dalmas II Sat Samapta Polres Kupang, AIPTU Moch Ilyas, didampingi personel Unit II Dalmas yakni AIPTU Adrianus Ngereng, AIPDA Simson Dorius Selan, BRIPKA Sultan Bin Gisman, BRIPKA Jakob Tyson Rohi, BRIPTU Andianus Regho Pi selaku pengemudi, dan BRIPDA Ryzaldo Libing.
Patroli menyusuri rute strategis mulai dari Mako Polres Kupang, Babau, Oebelo, Tanah Merah, Tarus, dan kembali ke Mako Polres Kupang. Sebelum pelaksanaan patroli, terlebih dahulu dilaksanakan apel persiapan di bawah arahan AIPTU Moch Ilyas yang menekankan pentingnya kewaspadaan, keselamatan personel, dan pendekatan humanis terhadap masyarakat selama bertugas.
Dalam giat patroli yang difokuskan di sepanjang Jalan Timor Raya, petugas memberikan himbauan kepada para pemuda yang dijumpai di sejumlah titik agar menghindari konsumsi minuman keras yang berpotensi mengganggu situasi kamtibmas.
Selama kegiatan berlangsung, situasi secara umum terpantau aman, lancar, dan kondusif. Kehadiran Polri di tengah masyarakat pun disambut positif dan memberikan rasa aman bagi warga.
"Kami akan terus hadir untuk menjaga kamtibmas di wilayah hukum Polres Kupang, sesuai dengan semangat Presisi yang diemban Polri," ujar AIPTU Moch Ilyas usai patroli.